Menariknya aplikasi Who's Down buat yang lagi Jomblo


Blogger G&G, Bosan di rumah dan ingin nongkrong tapi tidak tahu dengan siapa? Jangan sedih. Coba saja aplikasi baru besutan Google berikut ini.
Diberi nama Who's Down, aplikasi baru milik Google ini memungkinkan Anda untuk mencari tahu atau mengajak pengguna lain untuk sekadar hang out, nonton, atau bahkan kencan. Jadi, kini Anda tak perlu takut tidak punya teman nongkrong. Bisa dibilang aplikasi ini cocok buat yang jomblo, meski sebenarnya siapapun boleh menggunakannya.
Dikutip detikINET dari Tech Crunch, sayangnya selain bersifat bersifat invite-only, aplikasi ini juga terbatas bagi mereka yang berstatus pelajar. Entah apa maksudnya. Tapi, ada kemungkinan Google ingin memproteksinya dari kaum remaja.
Cara penggunannya cukup mudah. Mengacu dari gambar di atas, terlihat bahwa pengguna bisa menampilkan keberadaannya atau tidak dengan cara menggeser tombol slide. Ketika tombol slide dalam keadaan on, Who's Down akan memberi status available selama kurang lebih tiga jam.
Di saat itu lah, Anda bisa menuliskan ke mana dan apa yang Anda inginkan. Semisal, 'Ada yang mau pergi ke coffee shop?' atau kalimat seperti 'Ada yang mau makan malam?'. Who's Down juga dilengkapi dengan fitur pesan instan, sehingga Anda bisa melanjutkan janjian dengan teman melalui pesan instan.

sumber:detik.com

No comments:

Post a Comment

Let's Play